Senin, 05 Maret 2012

RESUME ASP :)

Nama    : Dyah Ayu Anggraeni
Nim       : 10410110017
Mk        : ASP
Prodi     : S1 KA

Pengertian dan ruang lingkup akuntansi sektor publik
Akuntansi sektor publik memiliki kaitan yang erat dengan penerapan dan perlakuan akuntansi pada domain publik.Domain publik sendiri memiliki wilayah yang lebih luas dan kompleks dibandingkan dengan sektor swasta. Keluasan wilayah publik tidak hanya disebabkan luasnya jenis dan bentuk organisasi yang berada di dalamnya, akan tetapi juga karena kompleksnya lingkungan yang mempengaruhi lembaga-lembaga publik tersebut.
Secara kelembagaan, domain publik antara lain : badan-badan pemerintahan (pusat dan daerah), BUMN dan BUMD, yayasan, organisasi politik, LSM, Universitas dan organisasi nirlaba lainnya.
SIFAT DAN KARATERISTIK AKUNTANSI SEKTOR PUBLIK
Akuntansi merupakan sutau aktivitas yang memilki tujuan untuk mencapai hasil tertentu dan hasil tersebut harus memiliki manfaat. Dalam beberapa hal, akuntansi sektor publik berbeda dengan akuntansi pada sektor swasta. Perbedaan sifat dan karakteristik akuntansi tersebut disebabkan karena adanya perbedaan lingkungan yang mempengaruhi. Komponen lingkungan yang mempengaruhi organisasi sektor publik meliputi:
Faktor ekonomi meliputi antara lain :
•     Pertumbuhan ekonomi
•     Tingkat inflasi
•     Tenaga kerja
•     Nilai tukar mata uang
•     Infrastruktur
•     Pertumbuhan pendapatan per kapita (GNP/GDP)
 Faktor politik meliputi antara lain :
•     Hubungan negara dan masyarakat
•     Legitimasi pemerintah
•     Tipe rezim yang berkuasa
•     Ideologi negara
•     Elit politik dan massa
•     Jaringan Internasional
•     Kelembagaan
Faktor kultural meliputi antara lain :
•     Keragaman suku, ras, agama, bahasa dan budaya
•     Sistem nilai di masyarakat
•     Historis
•     Sosiologi masyarakat
•     Karakteristik masyarakat
•     Tingkat pendidikan
    Manfaat implementasi value of maoney :
1.  Meningkatkan pelyanan publik
2. Meningkatkan efektifitas pelayan publik, pelayan tepat sasaran.
3.  Menurunkan biaya pelayanan publik karena hilangnya inefisiensi dan penghematan dalam penggunaan input.

    TIPE ORGANISASI
1.    PROFIT MOTIF
2.    NON PROFIT MOTIF

    KARAKTERISTIK NON PROFIT :
•    TIDAK MENCARI LABA
•    DIMILIKI KOLEKTIF
•    TIDAK TERBAGI ATAS SAHAM
•    DONATUR TDK MENERIMA IMBALAN SECARA LANGSUNG
    SISTEM PENYUSUNAN ANGGARAN :
A.    TRADISIONAL BUDGET SYSTEM ( TBS )
TOLOK UKUR :  HASIL KERJA
B.    PERFORMANCE BUDGET SYSTEM ( PBS )
    - TOLOK UKUR : PENGGUNAAN DANA SECARA
                   EFEKTIF, EFISIEN DAN EKONOMIS
FUNGSI ANGGARAN  DI LINGKUNGAN PEMERINTAH :
1. Anggaran merupakan pernyataan kebijakan publik.
2. Anggaran menggambarkan keseimbangan antara belanja                                                                -     pendapatan – pembiayaan yg diinginkan.
3. Menjadi landasan pengendalian yg memiliki
    konsekuensi hukum.
4. Hasil pelaksanaan anggaran harus dituangkan dalam
    laporan keuangan pemerintah sebagai pernyataan
    pertanggungjawaban pemerintah kepada publik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar